VILLA PRIBADI MEWAH DI ULUWATU, BALI

Dengan pemandangan Samudera Hindia yang sangat menakjubkan, kebun berundag yang indah, dan 7 kamar tidur mewah menghadap ke laut, perkenankan kami mengajak anda ke Nagasutra Villa yang merupakan tempat berlibur tropis yang mewah dan merupakan tempat yang tersembunyi terbaik di Bali. Layanan teristimewa kami dan suasana lingkungan menjamin anda mendapatkan pengamalam yang mengesankan dan hubungan yang sangat bermakna dengan orang-orang tercinta, alam dan diri sendiri. Tempat makan malam yang terbuka luas dan lingkungan yang asri serta interior Bali yang alami sangat cocok untuk dijadikan tempat pesta dan bercakap-cakap secara langsung; sedangkan cabana yang menghadap ke laut merupakan tempat yang tepat untuk kontemplasi yang tenang dan pijat relaksasi yang anda butuhkan. Masing-masing kamar tidur mengadap ke pemandangan laut yang mempesona, kolam renang yang luas, dan ruang tunggu terbuka yang dilengkapi dengan tempat duduk nyaman yang membuat tempat ini menjadi tempat yang terbaik untuk menghabiskan waktu secara berkualitas dengan keluarga dan teman. Wujudkan liburan impian anda secara nyata dan kunjungi tempat yang nyaman tersembunyi kami yang berada di tepi surga.

LAYANAN KAMI

Tujuh
Kamar Tidur

Lokasi Menghadap ke Pantai

Juru Masak
Pribadi

Cocok untuk Keluarga

Spa & Pijat

Pernikahan & Acara Lainnya

PENGALAMAN YANG MENGESANKAN

Staf terlatih dan pengemudi pribadi kami bisa membuatkan kegiatan-kegiatan dan hiburan yang menarik untuk seluruh keluarga anda. Nikmati acara manggang (barbeque) besar dengan karaoke dan band langsung pada saat mengadakan acara makan malam dengan hidangan nasional dan internasional yang disiapkan oleh juru masak pribadi kami. Saksikan budaya Bali dari kenyamanan villa karena kami membawa pengalaman Bali yang khas untuk anda melalui tarian tradisional tari api “kecak”. Ada banyak hal yang bisa dilakukan oleh setiap orang di destinasi gaya hidup satu pintu ini karena anda bisa memanjakan diri anda dengan pijat, perawatan kulit dan kuku, atau perawatan wajah dengan layanan lengkap spa kami; sedangkan bagi para pencari sensasi bisa memesan kegiatan petualangan paragliding melalui kami. Dengan layanan keramahtamahan khas Bali yang hangat, pemandangan laut yang menakjubkan, ruang tertutup dan terbuka yang mewah, Nagasutra Villa menjadi tempat yang terbaik untuk mengadakan acara perkawinan, ulang tahun, kegiatan perusahaan dan relaksasi yoga.

KAMAR KAMI

Ketujuh kamar tidur membawa cahaya dan alam di dalamnya, dipadukan dengan interior terkini dan suasana yang hangat dengan elemen kayu, air dan batu. Pilih beberapa jenis kamar mewah yang masing-masing kamar memiliki pemandangan yang berbeda. Bangun pagi dengan sambutan kebun yang hijau, mengarah ke kolam renang luas atau pemandangan laut lepas.

Baca lebih

PENGALAMAN ANDA

Temukan permandian air panas kami yang berada di luar dan dalam, kolam koi, dan kursi berjemur sambil staf kami merencanakan pengalaman yang mengesankan untuk anda. Nikmati makan malam romantis, pijat, perawatan wajah, memanggang, karaoke malam, band langsung, dan tarian budaya Bali karena pegawai akomodasi dan juru masak pribadi kami membantu anda menginap dengan mudah, nyaman dan seunik mungkin.

Baca lebih

PENGALAMAN ANDA

Temukan permandian air panas kami yang berada di luar dan dalam, kolam koi, dan kursi berjemur sambil staf kami merencanakan pengalaman yang mengesankan untuk anda. Nikmati makan malam romantis, pijat, perawatan wajah, memanggang, karaoke malam, band langsung, dan tarian budaya Bali karena pegawai akomodasi dan juru masak pribadi kami membantu anda menginap dengan mudah, nyaman dan seunik mungkin.

Baca lebih

DI SEKITAR KAMI

Berada di puncak tebing batu kapur, Nagasutra Villa terletak secara fantastic di Uluwatu, dikenal sebagai pusat pemandangan puncak tebing yang terpopuler di Bali, restoran dengan beraneka ragam hidangan dan dunia malam yang menyenangkan. Dengan pengemudi pribadi kami, anda bisa pergi ke pantai berpasir putih hanya dalam sekejap, cafe yang memiliki fitur instagram, dan klub pantai yang ramai.

Baca lebih

TEMUKAN KAMI DI INSTAGRAM

ULASAN

"Desain villanya sangat bagus untuk menghabiskan waktu secara berkualitas bersama teman-teman dan keluarga sambil menikmati tempat yang luas dan tenang ketika anda membutuhkannya. Pemandangannya memerlukan ulasan secara menyeluruh. Sangat nyaman, bersih dengan fasilitas yang sangat baik."

KIT C

"Kamar-kamar tidurnya sangat bagus dan sangat terawat dengan baik. Para stafnya sangat suka membantu dan baik, dan membantu kami setiap saat kami memerlukan bantuannya. Mereka sangat rajin dan memasakkan kami makanan yang enak, walaupun sampai larut malam"

DEBRA

"Kami menginap di kamar Master Suite dan ini sangat indah. Kamarnya luas, karena ruangannya berisi kolam mandi panas. Villanya di puncak tebing yang memberikan pemandangan yang lepas dan anda bisa menikmatinya di villa dan kolam renang yang paling mewah ini."

OMAR

TOP